Hem,, mendengar namanya saja sudah terbayang betapa wanginya benda yang bernama parfum ini. Secara harfiah Parfum adalah campuran minyak esensial dan senyawa aroma (aroma compound), fiksatif, dan pelarut yang digunakan untuk memberikan bau wangi untuk tubuh manusia, obyek, atau ruangan. Berbagai jenis parfum telah ditemukan di dunia ini. Berbagai kalangan masyarakat pun mungkin pernah menggunakannya. Tapi parfum lebih dikenal sebagai pewangi dan penyegar badan.
Ada beberapa golongan parfum yang mesti kita ketahui agar tidak salah dalam pemakainannya.
•Eau de Perfume: parfum ini kandungan alkoholnya rendah, tapi aromanya kuat dan dapat bertahan cukup lama. Cocok digunakan untuk pesta atau acara pada malam hari.
•Eau de Toilette: Jenis ini kadar alkoholnya tinggi, aromanya ringan, tidak terlalu tajam, dan awet. Cocok untuk digunakan pada setiap kesempatan.
•Eau de Cologne: Wewangian ini jenis wewangian yang ringan dan standar. Biasa digunakan setelah habis mandi untuk menyegarkan tubuh.
Dengan mengetahui jenis-jenis parfum ini, mungkin sekarang kita dapat memilah-milah parfum yang akan kita pakai di kesempatan yang berbeda-beda. Tetapi kalau ingin lebih simpel lagi bisa menggunakan jenis parfum Eau de Toilette, karena ini sangat cocok digunakan di setiap kesempatan.
Ref:
• Dari berbagai sumber
No comments:
Post a Comment